Skip to main content

DIY Sorting Games dari Kardus Bekas

Holaaaa.. kayaknya udah lama nggak update blog ini, hihi.

Kali ini saya mau share DIY membuat sorting games dari kardus bekas. Awalnya terinspirasi dari mainannya kirana di akun Instagram @retnohening. Terus lihat ada ibu-ibu yang kreatif banget bikin mainan anaknya dari kardus bekas. Ada yang berupa puzzle, wayang, kompor, mesin kasir, dan lain-lain, semuanya dibuat sendiri lho (((takjub, masyaAllah))). Akun ig-nya kalau nggak salah @imenie (tetiba lupa, hiks, maafkeun).

Nah, ini dia DIY Sorting Games a la saya. Bikinnya nggak ribet kok.

Alat & bahan:
 - Kardus bekas
 - kertas kado
 - origami
 - gunting
 - cutter
 - lem serba guna (uhu)
 - spidol
 - double tape, dan
 - lakban/isolasi

Saya membuat empat buah jenis, yang gampang-gampang aja, yaitu bentuk lingkaran, persegi, segitiga, dan bunga.

Cara membuat:

1. Bungkus kardus dengan kertas kado
2. Bentuk lingkaran, persegi, segitiga, dan bunga pada kardus yang lain. Lalu jiplaklah pada kardus yang telah di bungkus kertas kado pada salah satu sisi dan diberi jarak ya.
3. Potong bentuk dengan cutter dan lapisi dengan origami agar lebih menarik.

Jadi deh^^. Simpel banget kan?

 Yang saya buat kemarin, dibungkus kertas kadonya belakangan, jadi agak susah ngebungkus bagian yang udah ter-cutter.


Alhamdulillah aisy (18 bulan) suka banget mainan ini dan udah mulai bisa membedakan juga, masyaAllah.

Jadi percaya kan kalau mainan anak itu nggak harus mahal?^^

Salam,

Dina Safitri

Oiya, berikut artikel dari MbakDina.com yang mungkin moms suka, silahkan di klik linknya ya^^
 1. 5 ide hadiah pernikahan dengan budget dibawah 200ribu
 2. Data Strategis: Bonus demografi dan pertumbuhan ekonomi Indonesia
 3. Review Gendongan SSC Nana dan Cuddle Me




Comments

Popular posts from this blog

Kisah Nyata Seorang Anak Laki-Laki yang Mempertahankan Keislamannya (Part 1)

​Kisah ini terjadi tiga hari yang lalu, di kabupaten Aceh yang bersebelahan langsung dengan provinsi Sumatera Utara. Suku Aceh disini bisa dikatakan suku minoritas, karena rata-rata bersuku Alas maupun Batak. Di daerah ini juga merupakan satu-satunya kabupaten dengan jumlah gereja terbanyak (berjumlah ratusan) di Provinsi Aceh yang notabene didalamnya menegakkan syariat Islam. Tak heran jika gerakan kristenisasi disini bisa dikatakan cukup marak.